Pesan
sebuah pantun biasanya terdapat pada bagian isi, yaitu baris ke-3 dan ke-4.
Contoh 1:
Buah nangka buah kedondong,
jangan dimakan di siang terik
Hai, teman jangan berbohong,
bohong itu tidak baik
Pesan dalam pantun di atas adalah : Jangan suka berbohong karena berbohong
tidak baik.
Contoh 2:
berakit-rakit ke hulu
berenang-renang ke tepian
bersakit-sakit dahulu
bersenang-senang kemudian
berenang-renang ke tepian
bersakit-sakit dahulu
bersenang-senang kemudian
Pesan: hendaknya kita berusaha keras tanpa kenal lelah supaya mendapat hasil maksimal.
CONTOH 3:
Ada salam dari si Puji
Salam manis untuk semua
Siang malam belajar mengaji
Agar pandai ilmu agama
Amanat yang terkandung
dalam pantun tersebut adalah ....
A. Belajar mengaji
setiap saat
B. Puji mengajak belajar
ilmu agama
C. Belajar setiap saat agar pandai ilmu agama
D. Puji adalah anak yang pandai ilmu agama
CONTOH 4:
Cina gemuk membuka kedai
Menjual ember dengan pasu
Bertepuk adikku pandai
Boleh diupah dengan roti bolu
Pesan pantun di atas adalah….
A. Boleh dihadiahi roti bolu
B. Orang Cina menjual
ember di toko
C. Jika bisa menjual ember
akan diupah dengan susu
D. Hadiah akan diberikan
kepada yang pandai
CONTOH 5:
Buah duku jatuh ke semak,
semak dibuka duku di mana.
Apa guna berilmu banyak,
tidak sembahyang tiada berguna.
Pesan yang terkandung
dalam pantun di atas adalah ….
a. Tuntutlah ilmu
setinggi-tingginya.
b. Kita harus rajin
belajar agar pintar.
c. Kita tidak perlu
belajar sungguh-sungguh.
d. Ilmu yang kita peroleh
tidak berguna jika tidak beribadah.
CONTOH 6:
Perhatikan pantun berikut !
Lilin kecil nyala berpijar
nyala terang di balik tirai
Sejak kecil rajin belajar
bila besar menjadi pandai
Pesan yang terkandung
dalam pantun di atas adalah ….
a. Lilin bias member
penerangan
b. Nyala lilin membantu
seseorang belajar
c. Setiap hari rajin
belajar
d. Rajinlah belajar agar
pandai
CONTOH 7:
Perhatikan
pantun berikut !
Dayung
didayung perahu ke tepi
Agar cepat sampai ke sana
Kalau kamu tidak menepati
janji,
Temanu takan pernah
percaya
Pesan yang terkandung dalam pantun di atas
adalah. …
a.
Jangan melakukan kebohongan kepada teman
b.
Sahabat adalah orang yang harus kita beri kepercayaan
c.
Tepatilah janjimu agar semua teman percaya kepadamu
d.
Jangan melupakan janji karena dapat merenggangkan persaudaraan
CONTOH 8:
Bunga mawar bunga melati
Harum mewangi indah di taman
Orang sabar dan baik hati
Sudah pasti disukai teman
Pesan pantun di atas adalah….
A. Jika ingin bunga yang
wangi tanamlah bunga melati.
B. Tamanku yang harum
karena bunga melati.
C. Jadilah orang penyabar
dan baik hati agar disukai orang lain.
D. Orang yang sabar dan
baik hati pasti suka bunga melati.